Home

Tuesday, January 19, 2016

Cara Membuat Masker Wajah Alami Buatan Sendiri Di Rumah Dari Buah-Buahan



Cara Membuat Masker Wajah Alami Buatan Sendiri Di Rumah Dari Buah-Buahan
Ketika berniat untuk melakukan perawatan wajah, kita berpikir untuk menggunakan masker wajah namun dengan masker wajah yang sudah tersedia dipasaran yang harganya pun lumayan. Padahal, di rumah pun anda bisa membuat masker wajah alami dengan buah-buahan yang lebih irit tetapi manfaatnya sangat besar untuk kesehatan kulit. Ingin tahu caranya? Kita lihat beberapa cara membuat masker sendiri di rumah tanpa modal besar. Cukup manfaatkan berbagai jenis buah-buahan yang ada di dalam lemari es anda.
Anda dapat meracik Masker wajah buatan sendiri dengan memanfaatkan buah-buahan seperti alpukat, pisang, pepaya, apel, timun, tomat, dll. Bahkan anda bisa mengaplikasikan masker wajah 3 kali dalam seminggu atau setiap hari dengan biaya yang lebih murah.
Dengan menggunakan buah-buahan, akan ada banyak vitamin dan mineral yang akan menutrisi kulit setiap hari tanpa bahaya bahan kimia seperti yang ada pada masker buatan pabrikan. Anda ingin sehat dan cantik tanpa resiko, maka masker alami dari buah-buahan adalah jalan yang tepat untuk merawat kesehatan kulit wajah anda.

8 Cara Membuat Masker Wajah Alami
Cara untuk meracik masker adalah sebagai berikut:
1.      Masker Apel Hijau
Masker Apel hijau sangat baik untuk mengecangkan dan menghaluskan kulit yang kasar. Selain itu apel juga bermanfaat untuk memudarkan noda-noda hitam pada kulit wajah. Mengapa demikian? Karena apel mengandung antioksidan dan vitamin C yang tinggi yang dikenal sebagai zat untuk menutrisi kulit agar tetap awet muda. Caranya adalah blender buah apel lalu oleskan pada wajah. Diamkan selama 20 menit kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan masker apel 2-3 kali dalam seminggu pada malam hari untuk hasil yang maksimal.
2.      Masker Tomat
Potong-potong buah tomat dengan bentuk pipih dan bulat. Tempelkan pada wajah dan diamkan selama 15 menit. Kemudian bilas dengan air hangat. Gunakan masker tomat 2 kali dalam sehari karena dapat mengeluarkan racun dan kotoran yang mengendap di dalam pori-pori kulit.
3.      Masker Pepaya
Ambil 1 iris buah pepaya kematangan yang sedang lalu haluskan dengan cara di parut atau blender. Tempelkan pada wajah dan diamkan selama 20 menit sampai setengah kering. Masker pepaya bermanfaat untuk mengeluarkan racun dari radikal bebas, demu dan sisa-sisa kosmetik. Selain itu bermanfaat untuk mecerahkan warna kulit dan mengenyalkan kulit.
4.      Masker Timun
Masker timun dapat diracik dengan cara menghaluskan 1 buah timun. Tempelkan pada wajah dan diamkan sampai setengah kering kira-kira 15 menit. Bilas wajah anda dengan air hangat. Timun bermanfaat untuk menyerap minyak, membersihkan pori-pori dan mencegah jerawat.
5.      Masker Pisang
Buatlah masker pisang dengan cara dihaluskan. Oleskan masker pisang pada bagian wajah namun hindari bagian mulut dan mata. Diamkan selama 15 menit sampai setengah kering kemudian bilas wajah dengan air hangat. Masker pisang sangat baik untuk meghaluskan dan mengencangkan kulit.
6.      Masker Lemon
Jika anda memiliki wajah berminyak dan berjerawat, atasi dengan masker lemon. Caranya, potong tipis 1 buah lemon segar. Tempelkan potongan lemon pada wajah dan diamkan selama 20 menit sampai nutirisinya terserap oleh kulit. Gunakan pada pagi dan malam hari 3 kali dalam seminggu.
7.      Masker Mangga
Blender 1 buah mangga matang. Oleskan pada kulit wajah sambil di pijat pelan-pelan, kemudian diamkan sampai 20 menit. Setelah setengah kering, bilas wajah anda dengan air bersih. Manfaat masker mangga adalah untuk mengatasi kulit kusam sehingga terlihat lebih cerah.
8.      Masker Belimbing
Ambil 1 buah belimbing yang sudah matang lalu potong tipis-tipis. Tempelkan potongan belimbing pada wajah dan diamkan selama 15-30 menit. Setelah itu bersihkan wajah dengan handuk basah. Manfaat belimbing adalah untuk mengurangi kelebihan minyak, melembabkan dan mengatasi komedo atau jerawat.
Itulah cara membuat masker wajah buatan sendiri yang bisa anda praktekan di rumah untuk merawat kesehatan kulit wajah. Lakukan sesuai langkah-langkah yang sudah dijelaskan.

1 comment: